Fenomena Kesurupan Apakah Benar Atau Mengigau

Assalamualaikum warahmatullahi hiwabarokatu,

Selamat datang kembali diblog NE misteri, dan semoga selalu menuggu artikel dari gue ya , hehehehe... , Kesurupan atau kerasukan adalah sebutan bagi seseorang yang tubuhnya dikendalikan oleh makhluk tak kasap mata alias hantu, namun apakah benar seseorang mampu dikendalikan oleh makhluk halus, berdasarkan yang gue tau jin itu bisa saja menguasai seseorang ketika seseorang memiliki energi yang sedang lemah atau lebih lemah dari jin yang tertarik untuk menguasai.

Source gambar : google.com

Ada yang mengatakan bahwa jin itu tidaklah masuk ke badan melainkan mengendalikan layaknya boneka tali dari kejauhan, ada pula yang mengatakan bahwa jin itu mendiami tubuh kita hingga dia mampu mengendalikan tubuh kita, orang yang pernah kesurupan akan mudah kembali kerasukan karena segel yang seharusnya ditutup oleh energi kita sudah rusak dan membuat makhluk jin bisa mudah masuk ke tubuh kita.

Source gambar : google.com

Ada istilahnya iga jarang, yang dimana orang itu mudah sekali kerasukan jin, sampai-sampai perlu pengobatan khusus melalui spiritual, untuk mengatasi hal ini, dalam kondisi panas, atau sakit, kita juga kadang sulit membedakan antara mengigau dan juga kesurupan, bisa dibilang kondisi ini bisa benar kesurupan atau karena effect badan yang panas hingga mengingau.

Contohnya ibu gue, dia mudah sekali kerasukan ketika kondisinya banyak pikiran atau sedang sakit yang membuat energinya lebih lemah dan mudah dirasuki, pernah empat jin merasuki ibu gue dengan meminta air kelapa, pernah juga dirasuki jin anak kecil sampai-sampai tertawa dengan anehnya, kalo gue pernah saat kondisi badan panas katanya gue mengigau minta pulang padahal gue merasakan bahwa gue cuma sedang tidur tau-tau bangun, dan ada yang bilang gue kesurupan ada yang bilang gue karena mengingau saking panasnya suhu tubuh badan.

Sebetulnya hal itu jika terbiasa akan mudah sekali kita rasakan, bila kita sering kesurupan, itu menurut penuturan dari kawan gue, ada perasaan aneh tertentu yang mendekati yang menandakan kita akan kesurupan, namun hal ini hanya dirasakan bila kita sering kesurupan makhluk jin, 
Jadi menurut kalian bagaimana? Apakah kesurupan memang benar atau tidak?

mari kita senantiasa mendekatkan diri kepada Allah SWT, agar kita terbebas dari gangguan Jin kafir yang menyesatkan manusia.


Wassalamu'alaikum.


Halaman Facebook (uji nyali) : NE misteri live
Chanel YouTube (kisah Horror): NE misteri

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kisah Mistis Kuburan Pereng Bekasi

Kisah Hantu Terowongan Kereta Eka Bhakti Karya

Wadasplasa Hutan Kecil Angker Di Cilongok